Sabtu, 21 Mei 2016

Jalan Jalan Ke Hongkong, Macau, Shezhen, Guanghzou, dan Zuhai


Hongkong, Macau, Shenzhen, Guanghzou dan Zuhai
 Perpaduan Budaya Timur Dan Barat 
24-30 Maret 2016


Perjalanan 3 negara ini merupakan paket tour yang lazim oleh turis indonesia.  Banyak paket tour berjamur dengan rute yang serupa. Kota kota ini sudah tak asing lagi bagi orang lokal Indonesia. Kota kota ini terkenal akan wisata bangunan modern & tua bersejarah serta shoopingnya (makanya banyak orang Indonesia khususnya emak emak gila belanja hehehehe).  Tidak ada wisata alam, hanya bangunan bangunan dan belanja melulu. Saya sih pecinta lama lebih suka alam sih. Jadi menurut saya tidak terlalu berkesan sih, maafkan daku  cuma pendapat ya   

Hari Pertama (24 Maret 2016)
Perjalanan di mulai dari Bandara Kualanamu menuju KLIA. Lalu transit beberapa jam dan kemudian melanjutkan penerbangan selama 3 jam menuju Hongkong Internasional Airport. Penerbangan tidak terlalu membosankan, untuk membunuh rasa bosan saya membaca majalah dan memandangi awan awan, suatu pengalaman yang jarang kita temui.  Sang pilot juga memberitahukan bahwa kita sedang berada di Ho chi minh, hehehe singgah kek dulu makan siang atau shooping. Akhirnya kami tiba di Negara yang terkenal akan kota shooping, Welcome to Hongkong. Setiba di Hongkong dari balik kaca pesawat tampak cuaca mendung. Iya menurut penelusuran di Internet bahwa perjalanan kali ini musimnya agak dingin. Jadi harus bawa jacket lah. Ingat ya, kalau ingin ke mana saja pun, check suhu dulu, biar gak saltum. Setibanya di Airport dengan imigrasi yang lumayan rusuh dan padat merayap.  Guide kami menjemput dan langsung memboyong kami serombongan ke bus untuk perjalanan ke Shenzhen dengan bus. Memakan waktu kira kira 1 jam. Sepanjang perjalanan, tampak lah negara ini  sudah maju dan makmur dengan jembatan dan bangunanan yang megah dan dipercantik dengan lampu lampu. Kami pun tiba di kota Shenzhen, proses imigrasi dengan  menggunakan visa rombongan.  Kemudian menuju hotel dan check in.

Shanshui Trends Luohu Hotel Shenzhen
Alamat: 1098 Yanhe S Rd, Luohu, Shenzhen, Guangdong, Tiongkok
Hotelnya lumayan bagus dan bersih. Kamarnya juga unik.  Bernuansa negeri China tempo dulu.  

Hari Kedua
Shenzhen (25 Maret 2016)
Shenzhen merupakan terletak di di provinsi Guangdong. Pada tahun 2004, kota ini memiliki jumlah penduduk sebanyak 6 juta jiwa dengan memiliki luas wilayah 2.020 km². Shenzhen telah berkembang dengan cepat sejak berdirinya Zona Ekonomi khusus KEK. Shenzhen adalah pusat keuangan utama di Cina selatan. Kota ini terkenal akan wisata shooping nya ya, Makanya banyak orang Indonesia berbondong bondong ke sini untuk belanja dan bisnis. Agama masyarakat Shenzhen adalah 26% adalah Budda, 18% Tao, 2% Kristen dan 2% Muslim. Selain itu kota ini juga memiliki salah satu pelabuhan kontainer tersibuk didunia.

Window of the World
Alamat: 9037 Shennan Ave, Nanshan, Shenzhen, Guangdong, Tiongkok, 518053
Tiket : Dewasa 140 RMB atau 21 USD
Buka  :  09.00- 22.00

Negara China kan terkenal akan Kw nya, tidak hanya baju, tas sepatu tapi juga banguanan bangunan yang ada di dunia. Tempat ini merupakan replika dari bangunan bangunan terkenal didunia.  Kita dapat mengelilingi seluruh dunia hanya dalam satu hari. Banguannya ada yang menyerupai asli, ada juga yang berukuran mini. Hehehe hebat ya. Window of the world merupakan memiliki sekitar 130 replika dari beberapa tempat wisata yang paling terkenal di dunia dengan luas  48 hektar ( 118 are ). Rasio dari bangunan aslinya 1:3, 1:5, dan 1:15.Untuk mempersingkat waktu kita dapat menggunakan wara wiri untuk mengunjungi kawasa ini. Cukup luas loh kalau jalan kaki gempor juga. Tapi sayang kalau naik wara wiri pemberhentian hanya 3 yaitu di Pisa italia, Pyramid mesir dan Niagara Falls. Dan stopnya itu Cuma 3 menit. Karena kami serombongan rame gila poto jadi hebohlah ganti gantian spot poto. 





Spot pertama yaitu menara pisa. Ukurannya kecil dan terlihat tidak nyata. Saya tidak begitu berkesan dengan menara pisa Kw ini. Didepan kawasan menara pisa ada kincir angin dan tulip berwarna-warni dari Holland. Spot favorit saya dan terlihat seperti aslinya sih. Spot kedua yaitu Egyptian Piramid, kawasan ini bernuansa padang pasir dengan pyramid berdiri indah. Warna kuning menyala khas padang pasir cukup mencolok. Selain itu unta unta berkeliaran disekitar kawasan ini. Pengunjung dapat berfoto dan menunggangi unta.






Spot ketiga yaitu Menara Eiffel. Yang menjadi spot favorit disini adalah menara Eiffel. Menara ini setinggi 108 meteran ( 354 ft ). Cukup tinggi dan menyerupai sih. Suasana taman nya indah dan tertata menarik. Banyak spot spot untuk berfoto, cocok untuk yang narsis.



Beberapa spot yang hanya dilewati yaitu Kawasan Asia yang penuh situs sejarah tua..Luangkan waktu untuk melihat Angkor Wat, Taj Mahal dan Kuil Emerald Buddha, Merlion di Singapura dan Gunung Fuji terkenal Jepang. Kawasan Eropa seperti Buckingham Palace, Acropolis, Istana Musim Dingin di St. Petersburg, Istana Versailles, Katedral Notre Dame, Colosseum di Roma, Trevi Fountain di Roma. Kawasan Amerika yaitu Patung, Grand Canyon. Tidak ada aktivitas menarik sih, cukup direkomendasi jika kamu yang suka foto foto. Para pengunjung kebanyakan orang china dan beberapa bule. Ga banyak bule lah, soalnya di Negara orang itu kan ada yang asli, ngapain cari yang KW?  Plusnya tempat ini cocok untuk menambah wawasan tentang bangunan bangunan tua dan bersejarah yang ada di dunia. 

Splendid China Folk Village
Alamat: Shennan Ave, Shenzhen, Guangdong, Tiongkok
Harga Tiket: RMB 180
Tiket anak: RMB 90 (tinggi 1,2 m untuk 1.5m)
anak-anak kecil; gratis (lebih kecil dari 1.2m tinggi)
Buka : 9:00-21:00

Tema taman mencerminkan sejarah, budaya, seni, arsitektur kuno China. Seluruh taman ini mencakup 30 hektar.Taman ini dibangun pada tahun 2003 dikembangkan dan dikelola oleh besar perjalanan dan wisata perusahaan, China Travel Service. Kita dapat mempelajari dan menikmati secara menyeluruh sejarah Cina  5.000 tahun lalu dan  pemandangan indah dari negeri China dalam satu hari. Taman ini dibagi menjadi 2 kawasan yaitu 


Splendid China
Merupakan replika dari bangunan  terkenal yang ada di China..Splendid China adalah memiliki hampir 100 replika tempat-tempat wisata yang terkenal. Beberapa replica di Splendid China yaitu Great Wall of China, Forbidden City, Temple of  Heaven, Summer Palace, Three Gorges Dam, Istana Potala Tibet dan Tentara Terracotta dengan skala 1:15 Bagi saya  sih  yang sudah pernah ke Beijing tempat ini tidak terlalu direkomendasikan ya, soalnya banguanannya mini banget, gak nyata. Kita seperti raksasa berada di negeri liliput, hehehe. 






Folk Culture Villages
Selain tempat-tempat bersejarah dan indah. Anda dapat menemukan banyak rumah rakyat di sini , di mana perayaan rakyat, lagu,  dan tarian yang dilakuka . Ada juga sebuah ruko, bergaya antik dan tradisional.  Folk Culture Villages, di sebelah barat Splendid China terdiri dari dua puluh lima desa yang unik dari 22 minoritas telah direproduksi ada pada rasio 1 : 1. Di sana, tidak hanya dapat melihat rumah-rumah rakyat kelompok etnis tetapi juga bergabung dengan festival yang menarik. Tapi tempat ini ok juga ada tarian tarian yang menarik tradisional china. Benar benar merasakan di negeri china sesungguhnya.Shownya juga keren dan sayang dilewatkan. Dari seluruhnya show ini paling menghibur. Tata panggung, kostum dan koreo nya sangat bagus. Pertunjukkannya membuat mata saya tak berhenti berkedip, sunggguh sangat menabjukkan. Cukup direkomendasi lah jika kamu yang gak sempat menjelajah negeri china dan ingin mengenal bangunan dan budaya china lebih dekat. 

Pasar Dong men
Alamat: Dongmen Pedestrian Street, Louhu, Shenzhen
Barang barang yang dijual beragam, mulai dari bermerk hingga KW. Bagi pecinta belanja  ini adalah surganya dan satu hari enggak cukup deh belanja di kawasan ini. Soalnya kawasannya sangat luas. Kami disini hanya  2 jam saja, hanya  membeli kopor dan baju baleno saja. Kalau barang barang buatan China kita harus pandai menawar ya agar kamu beruntung. Harganya  murah dibanding di Indonesia. Sedangkan  barang yang branded harganya relative lah, kurang lebih sama dengan di Indonesia. Suhu malam itu  cukup dingin dan membuat tubuh menggigil. Pasar ini tampaknya sangat sibuk, terutama di akhir pekan. Pasar ini lebih dari 300 tahun, dan telah lama menjadi tempat yang paling populer untuk belanja baju.

Hari ketiga (26 Maret 2016)
Dari Shenzen ke Guanghzou memakan waktu kira kira 3 jam. Tak terlalu lama sih, pemandangannya juga bagus.

Guangzhou
Guangzhou adalah ibu kota dan kota terbesar di provinsi Guangdong di Cina Selatan.Terkenal sebagai kota terbesar nomor ketiga di China yaitu setelah Beijing dan Shangha membuat kami penasaran bagaimana suasana kota ini sesungguhnya, karena Guangzhou terletak terutama di tepi utara Sungai Mutiara. Setelah sebelumnya pernah mengunjungi Beijing yang kota terbesar pertama di China dan Shanghai dikenal sebagai kota China terbesar nomor kedua, membuat kami semakin penasaran dan tak sabar melihat bagaimana Guangzhou tersebut. Kota ini merupakan pusat perdagangan yang sudah dikenal sejak zaman dahulu karena letaknya yang strategis berada di ujung selatan Tiongkok. Katanya jika hobi berburu barang terjangkau jangan lupa untuk berbelanja ke 
Guangzhou karena disinilah tempatnya. Barang-barang yang dijual di Guangzhou rata-rata lebih murah dari tempat lainnya.

Canton Tower
Alamat: 222 Yuejiang W Rd, Haizhu, Guangzhou, Guangdong, Tiongkok
Jam Buka: 09:00-23:00
Matahari begitu terik dengan langit biru begitu indah terasa pagi hari mengiringi langkah kami di Guangzhou. Tempat yang pertama kali akan kami kunjungi yaitu Canton Tower yang menjadi icon dari Guangzhou, bangunan yang berdiri dengan kokoh yang megah dan terlihat lumayan keren ya. Menara canton yang sebelumnya dikenal dengan nama Menara Guangzhou TV & Sightseeing yaitu sebuah menara observasi dekat Pagoda Chingang, Guangdong, China. Menara ini dioperasionalkan pada tanggal 29 September 2010 dalam acara pembukaan  Asean Games. Tak banyak yang kami lakukan disini, karena kami tidak naik ke atas, its ok.  Menara ini juga merupakan bangunan tertinggi di cina sampai saat ini.Jika malam hari akan terlihat lampu yang begitu indah terpancar dari tower ini. Penuh dengan lampu yang indah karena memiliki sistem pencahayaan yang dirancang oleh arsitektur Rogier van der Heide. Pada malam hari dengan 7.000 lampu LED lampu cincin struktur menara tersebut dari bawah dapat memancarkan cahaya terus menerus, keren ya. 



Memorial Hall
Alamat: 259 Dongfeng Middle Rd, Yuexiu, Guangzhou, Guangdong, Tiongkok
Dengan semangat, kami pun menuju tempat wisata yang menarik yang dibangun oleh arsitek terkenal Cina, Lu Yanzhi, konstruksi dimulai tahun 1929 dan selesai pada bulan Oktober 1931. Tempat yang indah terletak di jantung Guangzhou dan terlihat taman dengan aula yang sangat baik. Kita bisa melihat sebuah monumen untuk Dr Sun Yat-sen yang terbuat dari perunggu dari didirikan pada tahun 1956 di depan aula peringatan itu. Dr Sun Yat Sen adalah pelopor revolusi demokrasi China. Aula itu dirancang oleh Lu Yanzhi dan dibangun dengan dana yang dihimpun oleh orang-orang Cina lokal dan luar negeri. Kita bisa melihat taman yang begitu apik ditata menghiasi perkarangan bangunan ini. Disini terdapat bangunan semacam aula yang megah terlihat. Bangunan auala ini kental akan budaya china begitu jelas terlihat, sungguh indah ya. Area aula memiliki luas 62.000 meter persegi dengan bangunan utama 6.600 meter persegi. Bagi yang ingin tahu tentang Dr Sun Yat Sen tempat ini harus dikunjungi bila berada disini. 



Yuexiu Park
Alamat: No 960 Jiefang North Road, Yuexiu District, Guangzhou 510000

Yuexiu Park adalah taman terbesar di pusat kota Guangzhou yang memiliki luas 860.000 meter persegi (212,5 acres). Suasana taman yang sejuk dan rindang dimanfaatkan oleh beberapa orang pengunjung untuk sekedar duduk-duduk dan bersantai disini. Untuk menuju kesini, kita sedikit berjalan dan menaiki tangga ya. Tempat ini terdapat patung Kambing Lima yang  dianggap sebagai landmark dari Guangzhou. Pada awalnya di bangun oleh pada tahun 1959. Sebenarnya tak ada yang special tetapi karena menjadi tempaat wajib dikunjungi kata om  karena banyak orang mengatakan tidak lengkap untuk mengunjungi Guangzhou jika tidak mengunjungi, jadi tak ada salahnya kesini toh selagi berada disini tak apalah. Bangunan yang cukup unik karena terdapat patung kambing membuatkan kami merasa tak rugi bila kesini. Tak berlama-lama kami disini, kami pun meninggalkan tempat ini dan bergegas untuk makan siang. 



Xiguan House
Alamat: Li Wan District
Jam Buka: 8:00-17:00
Tempat ini merupakan rumah orang kaya pada zaman dahulu kala yang telah dibangun oleh pengusaha kaya selama Dinasti Qing. Xiguan terletak di distrik Liwan dengan utara untuk Xicun, selatan ke Pearl River, timur ke Renmin Road dan barat ke Xiaobei River. Rumah ini memiliki struktur kayu-batu yang dibangun dengan batu bata hitam. Tata letak rumah telah dirancang berdasarkan gaya tradisional. Rumah ini masih lengkap dengan perabotan yang tertata dengan rapi serta masih terawat. Terdapat ruang tamu khas China dengan perabotan kursi serta meja yang unik, serta ornament yang khas akan budaya china. Bagi yang ingin melihat suasana rumah ala china pada zaman dahulu, disini tempat yang cocok. 




Lychee Bay
Alamat: Liwan District, Kota Guangzhou, Provinsi Guangdong.
Harga Tiket: Gratis
Bila sudah lelah dan penat melihat bangunan saja, tak ada salahnya ke Lychee Bay yang letaknya tak jauh dari Xiguan house, hanya beberapa langkah saja kita bisa melihat kanal sungai yang begitu bersih. Lychee bay memiliki arti berbuah manis lezat. Tempat ini mengingatkan saya ketika berada di Beijing, China. Lychee Bay dibangun di awal 206 AD (Dinasti Han), dan secara bertahap akan terkenal di daerah Cina Selatan. Suasana sungai yang sederhana yang begitu teduh dan pepohonan yang rindang, sungai dengan sampan sampan, seperti menyatu dalam suasana China dan  jembatan bergabung dengan taman sehingga menambah keelokan sungai ini. Bangunan tua dan tradisional, kafe dan toko-toko terletak di dekat kanal sehingga menambah keelokan tempat ini. Disini juga ada sebuah danau besar yang cukup indah dan pengalamana yang menyenangkan berjalan kaki disini. 




Shamian Island
Alamat: 3 Shamian S St, Liwan, Guangzhou, Guangdong, Tiongkok
Harga Tiket: Gratis
Bosan terhadap bangunan khas china? Disini tempat yang cocok untuk hunting foto dengan berlatarkan bangunan tua khas eropa. Disini saya begitu menikmati santai sore sambil berjalan menelusuri jalan dengan tata bangunan tua yang begitu terawat. dalah sebuah pulau gosong pasir di Kabupaten liwan dari Guangzhou kota, kota Guangdong, provinsi, Cina. Nama ini berarti permukaan berpasir dalam Bahasa cina. Shamian ini Sebuah pemukiman asing pada abad ke-20 ke-19 dan awal, yang mana wilayahnya dibagi menjadi dua bagian yaitu diberikan pada Prancis dan Inggris oleh Qing pemerintah. Banyak para pemuda pemudi menghabiskan sore hari disini. Selain itu ditempat ini kita melihat ada seorang model cewek bule sedang melakukan photoshoot. Tempatnya memang cocok sebagai latar belakang untuk berfoto. Suasana yang bersih dan asri menambah keindahan tempat ini.


Beijing Road Street

Alamat: Beijing Road, Guangzhou 510055, Cina

Jam Buka: 9 AM- 10 PM

Bagi yang berburu barang murah dengan harga terjangkau yang terletak di pusat kota. Beijing Road Pedestrian Shopping Street adalah tempat yang ideal untuk pelanggan dan wisatawan untuk melakukan belanja di akhir pekan dan hari libur. Banyak toko-toko  yaitu sekitar 140 toko di 440 meter jalan ini  yang menjualkan aneka barang dengan kualitas yang lumayan ok. Dengan tawar menawar sebelum membeli, agar mendapatkan harga yang sesuai dengan barang yang akan dibeli. Saya dan keluarga begitu menikmati suasana pasar yang cukup bersih dengan kerumunan para pengunjung sehingga kesan seperti di film china hehehe. Berjalan kaki ini dengan suasana yang selalu ramai dengan orang-orang. Ketika malam hari akan menambah keindahan dipasar ini, karena lampu akan menyala sehingga menambah kesan keelokan pasar khas China. Saya sampai lupa, karena hampir selama 3 jam berada dipasar ini untuk berburu, lumayan melelahkan tapi mendapatkan barang untuk pribadi dan oleh-oleh dengan harga yang terjangkau. Setelah city tour kami langsung menuju hotel untuk memulihkan tenaga. 




Long Zhou Hotel
Alamat: No. 75, Shui Yin Road, Yuexiiu District, Guangzhou, GD, Tiongkok
Hotelnya cukup mewah dan bersih dengan nuansa kamar berwarna coklat.

Hari Keempat (27 Maret 2016)
Jarak Guanghzou ke zuhai selama 1, 5 jam.  Perjalanan kali ini lancer tanpa macet. 

Zuhai
Kota Zhuhai dikenal dengan kota yang dilalui oleh Sungai Mutiara yang bermuara di Laut China Selatan. Zhuhai satu-satunya pintu keluar dari daratan ke Macau. Zhuhai memiliki suasana tepi pantai yang bersih dan banyak penghijauan disekitar pantai, mata pun memandang tak bosan melihat kota ini. Zhuhai merupakan salah satu kota di pantai selatan kabupatan yang termasuk dalam wilayah provinsi Guangdong, China. Zhuhai berbatasan dengan Jiangmen di barat laut, Zhongsan di utara, dan Macau di selatan. Zhuhai mempunyai tingkat pertumbuhan ekonomi yang cukup tinggi. Zhuhai termasuk salah satu kota terbersih dan tercantik China dan telah mendapatkan berbagai penghargaan. Hanya beberapa jam kami disini, tapi yang terpenting sudah bisa melihat sisi lain dari china seperti 
Zhuhai yang memiliki keelokan.

Fishing Girl Statue
Alamat: Bank of Xianglu Bay, Xiangzhou District, Zhuhai 519000, China
Buka: 9:00-21:00                                                                                    
Harga Tiekt: Gratis
Patung ini menjadi icon dari Zuhai yang terletak di dekat pantai. Fishing Girls Statue menjadi salah satu lambang kota ini. Dalam ceritanya Patung tersebut menggambarkan seorang gadis yang tersenyum sambil meraih sebutir mutiara di pantai untuk menunggu kekasihnya pulang dari pelayarannya. The Fisher Girl Statue terbuat dari 10 ton batu granit, tinggi 8,7 meter. Patung ini selesai pada musim gugur tahun 1982.  Menurut legenda putri dari Laut Selatan Naga Raja tertarik dengan pemandangan di Xianglu Bay. Dia memutuskan untuk tinggal di sana sebagai seorang gadis nelayan umum. Dia jatuh cinta dengan seorang pria yang jujur ​​dan baik hati bernama Hai Peng. Hai Peng ingin gelang magis sebagai tanda cintanya, akhirnya dia memberikannya. Gadis fisher akan ditakdirkan untuk kehilangan keabadian dan mati. Dia memutuskan untuk mencoba untuk kembali ke kehidupan. Dia akhirnya menemukan ramuan yang bisa membantu untuk menarik kembali kehidupannya. Setiap hari ia disiram rempah dengan darahnya sendiri dan kemudian mereka hidup bahagia selamanya. Suasana yang lumayan ramai untuk melihat patung ini. Banyak pengunjung yang datang sekedar berfoto atau menikamati suasana sambil melihat tempat andalan dari Zhuhai.



Lovers Road
Alamat: Couple Road, Jinwan District, Zhuhai 519000, China
Harga Tiket: Gratis
Saya begitu senang dengan suasana para pengunjung yang berlalu lalang di sini. Hal ini menambah keelokan di jalan ini. Jalan raya sepanjang lebih 30 kilometer dengan keindahan  yang terletak di sepanjang pantai. Angin berhembus menambah kesejukan, karena walaupun matahari cukup terik tapi karena di musim semi udara pun terasa sejuk. Saya berjalan di tepi jalan sambil menikmati hangatnya sinar matahari. Setelah makan siang kami pun bergerak meninggalkan zuhai menuju macau. Waktu tempuhnya kira kira 1 jam. Yang bikin lama yaitu proses imigrasi. Karena bertepatan dengan weekend.  



Macau
Siapa yang tak kenal dengan Macau? Macau menjadi daya tarik wisatawan karena memiliki sejuta pesona dalam hal parawisata. Kota Macau merupakan sebuah kota yang terkenal akan kehidupan malam dan judinya. Macau terkenal sebagai julukan Las vegas yang memiliki banyak tempat perjudian di berbagai tempat. Macau sangat tergantung pada kegiatan perjudian dan pariwisata kotanya dan banyak wifi gratis dimana-mana, keren ya. Memasuki Kota Tua Macau terasa kembali ke masa lampau pada saat bangsa Portugis dan menetap di Macau pada pertengahan abad ke-16. Bangsa Portugis tiba dan menetap di Macau pada pertengahan abad ke-16 sehingga arsitektur kota, seni, agama, tradisi, makanan dan masyarakat terlihat integrasi budaya Cina, Barat dan Portugis.

Macau Tower
Alamat: Largo da Torre de Macau
Jam Buka: 9AM-9PM
Harga Tiket: Gratis
Disini kita dapat melihat kota Macau dari ketinggian. Dibuka pada 19 Desember 2001. Tetapi saya hanya melihat tower ini dari bawah saja tanpa melihat dari ketinggian, karena kami tak banyak waktu untuk kesana. Its ok, yang terpenting bisa melihat suasana tower ini. Macau Tower memiliki tinggi 338 meter diatas permukaan tanah. Outdoor Observation Deck berada pada lantai 61, dengan ketinggian 223 meter. Macau Tower Populer dengan olah raga ekstrim seperti Sky Jump, Bungy Jump, Sky Walk, dan Tower Climb, bagi yang ingin mencoba silakan saja.



Ruins ST Paul
Alamat: Largo da Companhia de Jesus
Harga Tiket: Gratis
Kesan pertema kita lihat, yaitu ramai akan pengunjung karena merupakan landmark dan symbol Kota Macau. Ruin St. Paul's adalah reruntuhan salah satu gereja yang paling terkenal di Macau. Tempat ini merupakan bekas sebuah gereja besar bergaya arsitektural Portugis. Kita melihat reruntuhan gereja bergaya portugis dengan tata begitu rapi serta tanaman yang menghiasi tempat ini. Meskipun hanya reruntuhan, tapi bangunan ini masih tampak kokoh. Belum lengkap rasanya kalau di Macau belum berfoto di depan reruntuhan gereja ini. Masih benar benar dijaga kelestarian bangunan tua yang penuh bersejarah. Kerennya lagi sejak tahun 2005, Ruins of St. Paul’s Church menjadi situs warisan dunia UNESCO, Menurut sejarahnya The Ruins of St Paul Pertama kali dibangun pada tahun 1580. Gereja St. Paulus mengalami kebakaran pada tahun 1595 dan 1601. Kemudian dilakukan rekosntruksi pada tahun 1602 dan selesai pada 1637. Pada saat itu gereja ini merupakan gereja Katolik terbesar di Asia Timur. Kemudian kebakaran terjadi lagi pada tahun 1835. Ruins of St. Paul's dibangun kembali selama tahun 1990 dan 1995. Pengunjung kebanyak berselfie ria dengan camera mereka masing-masing, rasanya tempat ini pada heboh untuk mengabadikan moment ya hahaha. Saya pun tak lupa juga berpose disini. Karena suasana yang tak cukup nyaman, kami pun meninggalkan tempat ini.



Senando Square
Alamat: Largo do Senado, Makau
Harga Tiket: Gratis
Untuk menuju senando, kita hanya perlu berjalanan kaki saja dari Ruins St Paul. Senado Square terletak seluas 3.700 meter persegi. Pada tahun 2005 Senado Square masuk ke dalam daftar warisan dunia UNESCO. Kita dapat melihat pengunjung yang ramai berjalan sehingga menambah sesak ketika berjalan disini. Karena jalannya yang kecil ditambah dengan toko toko yang dikanan kiri sehingga menambah kesan padat merayap. Setelah 5 menit, akhirnya tiba di senando. Ketika berada di Senado Square kita merasa berada di Eropa. Disini banyak toko-toko yang menjualkan baju, kosmetik, souvenir. Saya hanya membeli beberapa souvenir saja disini. Bangunan disekitar kawasan ini tampak gedung gedung tua bergaya eropa. Banyak pengunjung yang berlalu lalang tanpa henti memadati kawasan ini. Senado Square ini terdapat air mancur yang dikelilingi oleh bangunan-bangunan bersejarah bergaya kolonial yang dicat kuning dengan nuansa putih-hijau. Selain pertokoan, terdapat Gereja St. Dominic. Banyak para pemuda pemudi menghabiskan sore dengan duduk santai didekat air mancur yang menjadi tempat favorite untuk spot photo bila berada disini. Mereka tetap saja menghabiskan waktu walaupun suasana yang ramai.



The Venetian Resort
Alamat: Estrada da Baia de Nossa Senhora da Esperanca, Macau
Tempat ini menjadi tempat favorite bila berada di Macau. The Venetian yang merupakan resort hotel, pusat perbelanjaan dan casino yang berada dalam satu area resort yang sangat mewah. Karena bagi yang hobi menonton film-film korea Boys Before Flower di venetian pernah menjadi lokasi syuting. Kebetulan saya sama sekali tak pernah tau film tersebut. Dengan mengandalkan wifi gratis sejenak nelihat dengan bantuan om google tentang youtube film BBF, memang betul disini tempat syutingnya sambil tertawa hahaha. Disini kita serasa bukan di Macau, melainkan di Italia yang jauh di negeri sana. Bagi yang pengen mengelilingi sungai buatan dengan menikmati Gondola didalam area resort Venetian semacam berada Venesia Italia.  Kita menikmati kanal kecil dengan kapal serasa di Itali beneran, katanya begitu mungkin next time ke Itali. Jangan lupa kesini karena akan menambah keseruan. 


Inn Hotel Macau Taipa
Alamat: 822, 822 Estr. Gov. Nobre Carvalho, Makau
Setelah itu kami kembali ke hotel dan check in. Hotelnya rekomendasi dengan gaya minimalis dan bersih. Dari balik kaca jendela tampak gedung Hotel Galaksi yang bercahaya. Hotel ini bersih , wifi kencang dan bergaya minimalis.

Hari Kelima (28 Maret 2016)
Selamat pagi. Setelah beres beres, sarapan dan check out kami pun bergegas menuju pelabuhan. Hari ini kita akan menuju Hongkong. Transportasi dari Macau menuju Hongkong dengan Ferry. Seperti halnya ferry Batam ke Singapore. Tapi ferry disini lebih baru, modern, nyaman dan besar. Jadwal ferry berangkat pukul 9 pagi. Waktu tempuh Macau ke Hongkong kurang lebih 1 jam lah. Yang bikin lama itu proses imigrasinya dan waktu menunjukkan pukul 11. Habis waktu dijalan deh.  Hongkong adalah kota yang terletak di bagian tenggara Tiongkok di Pearl River Estuari dan Laut Tiongkok Selatan. Kepadatan penduduk yang sangat tinggi (sekitar 7 juta jiwa pada lahan seluas 1,104 km2 (426 sq mi). Populasi Hong Kong saat ini terdiri dari 93.6% etnis Tionghoa.Sebagian besar dari penduduk Hong Kong yang berbahasa Kanton berasal dari Provinsi Guangdong. Pada akhir 1970-an, Hong Kong berkembang menjadi penghubung perdagangan utama dan dianggap sebagai salah satu kota Global. Kota ini menempati posisi kelima pada Indeks Kota Global 2014 setelah New York City, London, Tokyo dan Paris.  Pada 1 Juli 1997, penyerahan kedaulatan dari Hong Kong dari Inggris ke Republik Rakyat Cina berlangsung, secara resmi menandai akhir dari Hong Kong 156 tahun di bawah pemerintahan kolonial Inggris. Hong Kong sering digambarkan sebagai tempat di mana "Timur bertemu Barat", yang mencerminkan campuran budaya  dari  Chinese dengan pengaruh koloni Inggris. Beberapa pemain Hollywood, aktor terkenal dan seniman bela diri berasal dari Hong Kong bioskop, terutama Brucee Lee,  Jackie Chan, Chow Yun Fat dan lain- lain. 
Golden Bauhinia Square 
Alamat: 1 Expo Dr E, Wan Chai, Hong Kong
Patung ini merupakan sebuah bauhinia bunga berlapis emas, dengan tinggi enam meter. Bagian utama terdiri dari bauhinia pada dasar granit pilar merah di piramida. Patung dianggap simbol penting bagi masyarakat Hong Kong setelah serah terima. Patung ini terletak di luar Hong Kong Convention dan Exhibition Centre, di mana upacara untuk serah terima dari Hong Kong dan pembentukan Hong Kong Daerah Administratif Khusus pada bulan Juli 1997. Sebuah upacara bendera diadakan setiap hari di 8:00. Tempat ini cukup menarik untuk mengabadikan diri. 


Repulse Bay
Alamat: Beach Road, Repulse Bay, Hong Kong Island
Nama pantai ini berasal dari pertempuran abad ke-19 di mana tentara Inggris mundur menyerang bajak laut. Tempat ini  merupakan daerah perumahan mewah, dan kegiatan air. Pantainya cukup indah kurang lebih sama dengan pantai di sentosa island. Pantai yang membentang panjang dengan jelas air biru dan pasir lembut. Di kawasan ini banyak rumah rumah mewah disekeliling pantai, termasuk rumah artis jacky chan. Hehehehe beruntung sekali saya bisa melihat rumah artis popular sekelas jacky chan. Meski dari kejauhan gak masalah lah ya. Daerah Repulse Bay adalah salah satu daerah perumahan paling mahal di Hong Kong. Pada tahun 2012, beberapa town house mencapai HK $ 50.000 (US $ 6.500) per kaki persegi, mahal ya. Saya cukup berlari-lari kecil di tepi pantai dan ditemani semilir angin. Walaupun pantai yang tak seindah Bali maupun Lombok, tapi cukup menyenangkan hati. 


The Peak
Alamat: Mid-Levels, Hong Kong 
Menuju puncak the peak kita naik van ke atas. Sebenarnya idealnya naik tram pulang pergi, tapi untuk menghemat waktu dan menghindari antrian yang mengular, pulangnya saja naik tram.  Jalan menuju ke atas lumayan berliku. Pemandangan gedung gedung tinggi menemani perjalanan kami menuju puncak.  Tiba di puncak Anda akan melihat tujuh bangunan bertingkat dalam bentuk kapal. The peak adalah sebuah gunung di Hong Kong bagian barat daya dengan ketinggian 552 meter, tertinggi di Pulau Hong Kong. Objek wisata yang paling populer di Honh Kong dengan 6 juta orang mengunjunginya tiap tahun. Hal yang menarik turis ke The Peak adalah pemandangannya yang indah mencakup Pulau Hong Kong dan semenanjung kowloon. Lokasi ini juga merupakan tempat tinggal elit. Tempat ini merupakan titik tertinggi di Pulau Hong Kong, ini telah kawasan paling eksklusif di kota ini sejak zaman kolonial dengan udara dingin menyejukka The Peak salah satu atraksi paling populer di Hong Kong. Pada siang hari mata Anda meregangkan seluruh gedung pencakar langit berkilau dan Victoria Harbour serta bukit-bukit hijau dari New Territories. Pada sore hari langit tmpak berwarna orange menghiasi langit kota Hk dengan gedung gedung tinggi dan malam hari tampak gedung gedung bercahaya seperti berlian. The peak  menjadi salah satu tujuan wisata utama di Hong Kong.

The Sky Terrace 428
Tiket : Dewasa HK $ 48, Anak anak dan senior berusia (65 tahun di atas) HK $ 24
Buka: 10:00-11:00 (Senin - Jumat) 08:00-11:00 (Sabtu, Minggu & Hari Libur)
The Sky Terrace 428, berdiri di 428 meter di atas permukaan laut, adalah tampilan platform tertinggi di Hong Kong menawarkan 360 derajat panorama menakjubkan di Hong Kong. Kita dapat mengunjungi The Peak di pagi, sore atau malam hari. The Sky Terrace 428 adalah tempat yang indah yang Anda tidak boleh melewatkan. Pada siang hari kita akan melihat hamparan gedung tinggi pencakar langit, sedangkan pada malam hari hamparan kilauan lampu bercahaya gedung gedung tinggi bagaikan berlian. Pemandangan sungguh sangat spektakuler dan menabjukkan. Tampak pulau Hongkong dari kejauhan. Sungguh sangat maju negara ini dengan banyaknya bangunan megah. Dari atas view tampak sangat indah dan mengagumkan. Tampak gedung gedung pencakar langit dengan lautaun biru dikelilingi bukit bukit hijau. Kita merasa berada di negeri atas awan. Kota hongkong tampak jelas dari kejauhan. Sky Terrace 428 merupakan ruang terbuka di mana Anda dapat menikmati pemandangan panorama yang mempesona pelabuhan, wilayah-wilayah baru dan sejauh pulau-pulau sekitarnya (pada hari yang cerah). Saya sangat beruntung karena hari hari sebelumnya saya check foto foto di Instagram, cuaca disini kabut dan gelap. Dan saya datang, cuaca cukup terang, senangnya gak sia sia datang ke HK. Tempat yang wajib dan harus dikunjungi ketika di HK. Walaupun hanya sebentar saja disini tapi saya cukup menikmati pemandangan. Pemandangan yang gak akan kita temui di Indonesia. Para pengujung nya kebanyakan bule dan gak ada orang Indonesia. Pada nyangkut di Pasar atau mall mungkin? hehehehe Aneh ya, tempat sekeren ini kok gak kesini ya? 





Maddame Tussauds Hongkong
Buka  :10.00–22.00
Tiket :  Dewasa HK 160  , Anak anak dan Senior HK 90
Tempat ini merupakan museum yang berisikan  berisi patung lilin  dari orang-orang terkenal, baik artis, presiden, olahragawan dll. Koleksi museumnya lengkap. Museum ini memamerkan lebih dari 100 patung lilin selebriti dari semua karya kehidupan dari abad pertengahan sampai sekarang. 

Beberapa patung yang saya temui
Zona Korea ada Siwon Choi, Kim Soo hyun


Zona Musik ada  Taylor swift, Lady Gaga, Michael Jackson


Zona Kungfu ada Jackie Chan dan Bruce Lee, tentu saja


Zona Glamor ada Robert Pattinson, Angelina Jolie dan Brad pitt  

Zona Olahraga ada David Beckham

Zona Premier Dunia Marilyn Monroe, Amitabh bacham



Zona Sejarah dan tokoh nasional ada Barack Obama, Soekarno, Mahatma Gandhi 


Zona keluarga kerajaan



 Pengunjungnya  banyak juga orang Indonesia yang sedang narsis berpose sana sini hehehe. Sangat direkomendasikan jika kamu suka foto-foto, agar dapat mengabadikan diri bersama orang orang terkenal. Silahkan berfoto ria dengan tokoh idola anda, ga ada yang asli,  patungnya juga masalah ya.        
Peak Tram
Tiket: (Sekali jalan) Dewasa HK $ 28, Anak anak dan Senior HK $ 11
          (Pulang Pergi) Dewasa HK $ 40 , Anak anak dan Senior HK $ 18
Jam : 7 pagi-12 malam (Senin - Minggu & Hari Libur)
Frekuensi: Berangkat setiap 10 sampai 15 menit

Untuk kembali pulang, kami menggunakan train kuno. Antrian tidak terlalu rame lah. Train ini merupakan atraksi utama di Hongkong. Pantas sekali lah karena dari atas train kita dapat menikmati pemandangan kota hongkong dari ketinggian. Disarankan duduk di dekat kaca, agar dapat melihat view lebih jelas.  Peak Tram merupakan perjalanan yang menyenangkan menaiki gunung. trem telah beroperasi selama lebih dari seratus tahun, dan sampai saat ini, tidak ada kecelakaan yang pernah terjadi. Perjalanan Anda dengan selama trem delapan menit. Kebanyakan penumpang setuju, satu-satunya cara untuk benar-benar mengalami keindahan keajaiban alam Hong Kong. Puluhan juta orang dari seluruh penjuru dunia memberikan perspektif unik dan spektakuler kota HK. Sepanjang perjalanan tak berhenti mata menatapi view kota Hongkong, sangat sayang untuk dilewatkan. Kereta kurang lebih sama dengan di penang, tapi kereta  di HK lebih kuno dan pemandangan lebih banyak gedung gedung.  Hari pertama operasi komersial pada 30 Mei 1888, menarik 600 penumpang. The Peak telah menarik penduduk bergengsi sejak abad ke-19. Dengan bentuk yang teratur dan dapat diandalkan sehingga menjadi transportasi umum. The Peak dengan cepat menjadi terkenal karena pemandangan spektakuler dari kota dan pelabuhan. Hari ini, Puncak menarik sekitar tujuh juta pengunjung setahun.

Garden Of  Stars / Avenue Of Stars
Alamat: Waterfront Podium Garden, Tsim Sha Tsui East
Tiket     : Gratis
Dari sini tampak gedung gedung tinggi dari kejauhan dengan lautan biru yang tenang. Pemandangan khas kota maju dan modern di dunia lah. Menikmati  sore dengan duduk santai ditemani semilir angin sepoi sepoi adalah aktivitas terbaik. Saya begitu menikmati dengan suasana perkotaan yang cukup ramai. Tapi menurut saya pelataran di The bund Shanghai lebih bagus ya, karena di seberang gedung berdiri gedung modern pencakar langit dan diseberangnya lagi berdiri gedung gedung kuno bersejarah bergaya eropa. Jadi perpaduan 2 zaman berbeda menyatu disatu kawasan. Selain jarak gedung dengan pelataran tidak terlalu jauh, jadi gedung tampak jelas. Cuma pendapat ya!






         

          Beberapa koleksi Garden Of Stars
  • Avenue of Stars Commemorative Sculptures, termasuk patung Bruce Lee, Anita Mui, McDull, Hong Kong Film Award dan lokasi syuting
  • Starlight Cinema, 360 derajat lukisan raksasa adalah 63 meter panjangnya, terinspirasi oleh 17 film dan menampilkan 43 bintang.
  • Bintang plak handprint
  • Sebanyak 9 tiang lampu dengan kutipan film terkenal
  • dekorasi film bertema lain



Ladies Market
Alamat: Tung Choi Street, Mong Kok, Kowloon 
Pasar ini cukup menarik dengan suasana berasa seperti film hongkong, karena para pengunjung cukup mempadati jalan di samping kanan kiri banyak toko-toko dengan papan nama toko dengan tulisan mandarin yang bercahya warna warni ketika malam hari. Dengan lebih dari 100 kios dari tawar-menawar yang membentang satu kilometer untuk melatih kemampuan tawar-menawar Anda.  Disini menjualkan aneka barang-barang yang cukup beragam seperti baju, sepatu, souvenir, jam tangan, kosmetik, tas, pernak pernik, aksesoris, pashmina, jacket dengan harga yang lumayan dan apabila ingin harga yang murah harus berani tawar menawar ya. Meskipun sedikit berasa dag dig dug karena para penjual sedikit galak apabila kita menawar yang tinggi. Tapi kami beruntung bisa membeli barang disini dengan modal nekad tawar menawar. Pengunjung disini ramai berlalu lalang di gang yang cukup sempit.



Panda Hotel Hongkong
Alamat: 3 Tsuen Wah Street, Tsuen Wan, Hong Kong
Setelah lelah seharian mengeksplore Hongkong, kami pun isitrahat. Hotelnya unik dengan tema panda dan bangunan minimalis modern. Rekomendasi karena hotel ini cukup bersih, di lantai bawah hotel ini ada beberapa gerai toko baju, kosmetik dan swalayan. Kemudian hotel ini tersambung dengan stasiun MTR.

Hari Keenam (29 Maret 2016)

Ngong Ping 360
Alamat: Ngong Ping, Lantau Island
Tiket : Standard Cabin Dewasa $ 185 Anak anak $ 95 Senior $ 130
Buka:  Hari Kerja 10:00- 06:00 Akhir pekan & Libur 9:00-06:30
Biaya Tour termasuk Ngong Ping Cable Car, The Big Buddha, Po Lin Monastery, Tai O Fishing Excursion, Boat Excursion & Para tamu akan menikmati hidangan lokal di Tai O

Ngong Ping 360 merupakan dataran tinggi dan pemandangan 360 derajat. Sebagai salah satu objek wisata paling unik di Hong Kong, itu terdiri dari atas 10 menakjubkan naik mobil kabel di dunia dan taman-taman bertema budaya disebut Ngong Ping Village. Ngong Ping 360 dibuka pada 9 November 2006.


Ngong Ping 360 Cable Car
Untuk menuju big budha iconnya tempat wisata ini, kita harus naik semacam cable car yang ada di negeri tetangga Malaysia Genting Highland atau Taman Mini Indonesia Indah. Tapi cable car di Hongkong jarak rutenya lebih jauh dan pemandangannya lebih keren loh.Ngong Ping 360 Cable Car adalah perjalanan yang indah 25 menit yang menghubungkan Ngong Ping dataran tinggi dengan kota Tung Chung. Mata anda dimanjakan dengan pemandangan panorama pulau Lantau dan di luar. Kita dapat melihat pemandangan Laut china selatan, Hongkong international  airport. Kami sangat beruntung karena kami kebagian Crystal Cabin padahal pihak tour cuma bayar yang standard hehehe dan rekomendasi dan wajib dengan crystal cabin karena lebih menyatu dengan alam.  Pemandangannya sangat spektakuler yaitu antara laut biru dan gunung hijau. Kaca transparan membuat pemandangan semakin nyata . Seperti melayang diudara ya. Angin juga berhembus kencang khas pegunungan yang menusuk tulang. Mata tak pernah berhenti menatapi view alami di negeri yang modern sekelas Hongkong. Saya suka banget kalau yang alam alam semacam ini, rekomendasi naik cable car yang kacanya transparan ya!     

Ngong Ping Village
Setelah bercable car, kami pun turun disebuah pedesaan khas china. Suasana negeri tiongkok yang kental sangat terasa sekali. Bangunan tua dan jalan jalan sempit memperkuat suasana. Udara yang bersih dan sejuk cukup menyegarkan.  Situs 1,5 hektar secara alami indah di Pulau Lantau. Desa bertema budaya menakjubkan yang menghubungkan ke Ngong Ping Plaza telah dirancang dan taman untuk mencerminkan integritas budaya dan spiritual dari daerah Ngong Ping. Jauh dari hiruk pikuk kota maju sekelas Hongkong. Di pedesaan ini ada toko toko souvenir dan restaurant yang tersedia. 




Big Budha
Berjalan beberapa meter, kita dapat menyaksikan patung Budha besar. Patung Buddha menghadap ke utara menuju daratan Cina. Itu duduk 26,4 meter di atas sebuah tahta teratai dan tinggi 34 meter, termasuk dasar. Patung ini menghabiskan biaya HK $ 60 juta. 


 Tampak patung yang sangat megah. Untuk menyaksikan pemandangan sekitar atau melihat Big Budha lebih dekat, pengunjung dapat menaiki anak tangga. Kira kira kamu harus menaiki 268 langkah untuk melihat patung yang luar biasa ini. Saya sih gak terlalu tertarik karena keterbatasan waktu dan energi. 



 
Disneyland Hongkong
Alamat: Lantau Island
Tiket
Dewasa (usia 12-64)
HK $ 539

Anak (usia 3-11)
HK $ 385

Senior (berusia 65 atau di atas)
HK $ 100

Anak-anak di bawah 3
masuk gratis
Buka : 10:30-20:30
Mobil kami pun melaju menuju kawasan yang terkenal dengan tokoh  Micky mousenya. Dari pintu masuk, taman taman cukup tertata indah. Sesampai diparkiran kami pun langsung bergegas ke Wahana yang terkenal dengan tokoh tokoh kartunnya. Sebelum masuk jangan lupa berfoto di gerbang yang fenomenal itu. Gerbang yang bertuliskan  “Hongkong Disneyland” merupakan spot poto yang wajib. Hongkong Kong Disneyland adalah sebuah taman hiburan di Hong Kong Disneyland Resort. Taman ini dibuat oleh Walt Disney Company. Taman ini dibuka untuk umum pada 12 September 2005.Taman ini memiliki kapasitas harian 34.000 pengunjung. Hong Kong Disneyland adalah 13 paling banyak dikunjungi taman di dunia pada tahun 2013, dengan 7,4 juta pengunjung. Para pemeran kartun berbicara bahasa Kanton, bahasa Inggris, dan Mandarin. Pengunjungya juga kebanyakan anak anak kecil, jadi merasa paling tua sendiri ya, ga tau diri banget.






Bagian Bagian dari Disneyland Hongkong
  •    Main Street USA , yang dirancang untuk menyerupai awal abad ke-20 Midwest kota
Setelah itu kami masuk ke wahana dan betul saja suasana negeri kartun sangat terasa sekali. Patung Micky mouse bertebar di sudut sudut taman yang mempercantik dekorasinya. Disertai dengan Mickey Mouse dan teman-teman lain Disney, Anda memulai perjalanan yang fantastis dan magis. Dari pintu utama kita akan menemukan  'Main Street, USA'. Toko toko souvenir yang bercorak bangunan eropa memperindah wahana ini. Warna warna pink dan cerah mendominasi wahana ini. Terinspirasi oleh Main Street, USA di Disneyland, bangunan dari jalan utama ini hampir sama dengan yang di Anaheim dengan dekorasi-kota kecil Amerika dari tahun 1890-1910.
  •         Adventureland, menampilkan petualangan hutan bertema
  •        Fantasyland, membawa ke karakter hidup dan tempat dari film Disney untuk anak-anak;
  •         Tomorrowland, visi optimis masa depan.
  •         Toy Story Land, berdasarkan Disney Pixar Film seri Toy Story .
  •         Grizzly Gulch sebuah kota pertambangan yang ditinggalkan di tengah-tengah   pegunungan dan hutan.
  •        Mystic point, jantung, hutan hujan yang belum dipetakan lebat di mana kejadian supranatural terjadi.




Wahana yang dikunjungi

Mystic Manor
Dari searching google, tempat ini no 1 di Disneyland Hongkong. Pengunjung juga banyak dan lumayan mengular lah. Kira kira setengah jam, akhirnya giliran kami. Kita akan menaiki semacam kereta dan kita berkeliling di rumah tua. Rumah sekaligus museum pribadinya Lord Henry Mystic dan sahabat karibnya, yaitu Albert (seekor monyet).  Disini kita dapat melihat koleksi barang-barang seni dan antik miliknya. Cukup bagus lah, tapi saya terlalu berekspektasi lebih sama wahana ini, cukup mengecewakan sih, gak menantang sama sekali. 

Space Mountain
Wahana yang paling menantang dan gokil di Disneyland Hongkong. Cocok banget untuk menguji adrenalin. Ngerinya seperti The Mummy USS lah.  Antriannya juga lumayan panjang. Kereta luncur berkecepatan tinggi kita akan di bolak balik semacam roller coaster.  Tapi bedanya wahana ini di ruang gelap. Pastinya Lebih menantang dan penuh kejutan karena kita ga  tahu gimana rutenya.Awalnya sih, keretanya berjalan lambat tapi lama kelamaan makin kencang dan tak terkendali, ini yang bikin pecah! Tapi hal yang unik yaitu suasana luar angkasa dan bintang bintang.    
       
Mickey’s Philhar Magic
Pertunjukkan nya  ini menggunakan kacamata 3D dan bercerita tentang Micky dan donal duck. Sebelum masuk kita diberikan kacmata khusus. Pertunjukannya cukup lucu dan menghibur. Cocok untuk anak anak dan keluarga.    

It's a Small World
Wahanz ini para pengunjung menaiki sampan dan kita berkeliling miniatur miniatur  dunia. Mirip dengan Istana boneka Dufan. Tapi ini jauh lebih keren, modern dan kreatif loh. Kita dapat menyaksikan boneka boneka dengan kostum dan latar yang berbeda, seperti Arab, Perancis, Belanda, India, Indoensia, Hawai, Thailand, Afrika dll. Mata dimanjakan dengan budaya budaya dari seluruh dunia yang beraneka ragam. Kita seperi keliling dunia dalam sekejap dan melihat corak budaya yang beragam. It's a journey of "The Happiest Cruised that Ever Sailed" terngiang ngiang di telinga. Sangat cocok untuk anak dan keluarga.

Jungle River
Daya tarik permainan ini berlayar di sungai besar di Asia, Afrika dan Amerika Selatan. Para pengunjung mengarungi sungai dengan sampan melihat suasana hutan tropis yang eksotis dengan binatang binantang nya seperti gajah, buaya, badak, ular, dll. Dari seluruhnya yang asli itu cuma gajah yang asli lainnya miniatur. Dengan sebuah perahu kayu, dan seorang guide yang akan bercerita sepanjang perjalanan. Intiya seperti  berpetualang dan menelusuri hutan belantara. Hal yang unik, tiba tiba kita dikagetkan dengan datangnya semacam suku suku pedalaman dan kebakaran hutan yang suasananya cukup mendramatisir. Rekomendasi banget deh.  






Parade yang wajib di lihat
Fantasy Parade ( 15:30)
Paradenya sangat keren dan menghibur. Mulai tata musik, tari, kostum dipikirkan secara matang. Paradenya ada Micky mouse dan family, winni, menari nari dengan lincah, lucu dan menghibur.  Princess tampak  sangat cantik dan nyata. Seluruh tokoh kartun memancarkan aura positif dan tampak gurat kebahagian dari garis wajah nya. Kita merasa berada di negeri kartun dan seperti kembali ke zaman kecil dulu hehehe. Mereka tampak nyata berada di depan mata. Pertunjukkan yang sangat sayang untuk dilewatkan.   



Disney Night (19:15)
Pertunjukkan tampak mewah dan menarik dengan lampu lampu warna warni memancar dengan indah. Para penari tampak bercahaya dengan kereta dan kostum nya. Mata para pengunjung dimanjakan dibuat kagum dengan pertunjukkannya. Penutup parade yang paling ditunggu yaitu micky mouse dan keluarga menari nari dengan lampu lampu penuh cahaya. 



Kembang api (20:30)
Penutupan parade yang paling banyak dan ditunggu para pengunjung yang datang. Kembang api tampak indah memancar dari balik istana. Memancar berwarna dan perlahana lahan mengikuti alunan musik hingga tiba di puncaknya kembang api memancar sangat megah sekali. Senangnya dapat menyaksikan warna-warni ledakan kembang api di udara. Semakin megah dengan iringan lagu  A Whole New World dan Beauty and The Beast. Suatu penutupan yang manis dan sayang untuk dilewatkan.   
  


Toko Souvenir
Bagi pecinta kartun disneyland jangan lupa membelinya disini. Mulai  dari baju, boneka, gelas, termos, jam, miniatur, gantungan kunci, topi, gelang, kacamata, kalung dll. Sangat lengkap sekali dan bagi pecinta Disney pasti mabok tuh pengen dibeliin semua. Tapi harga harga disini cukup mahal secara inikan original. Saya hanya membeli baju dan gantungan kunci sebagai kenang kenangan. Setelah puas belanja kami pun pergi meningalkan wahana yang fenomenal ini menuju hotel untuk istirahat dan berkemas kemas untuk kembali ke Indonesia.     
Tak banyak wahana yang kami mainkan karena keterbatasan waktu dan pengunjungnya cukup ramai dan ngantri. Kami mengunjungi 5 wahana dari 5 kawasan berbeda (Hongkong Disneyland memiliki 7 kawasan) Hanya 2 kawasan yang tak sempat kami mainkan Grizzly Gulch lagi perbaikan dan kawasan Toy Story Land antrian yang cukup mengular. Tapi kami beruntung dapat menyaksikan 3 Show nya secara keseluruhan. Saya sarankan lebih baik datang pagi agar lebih puas menjelajahi wahana yang ada atau memesan paket 2 hari saja agar lebih santai dan tidak terkejar waktu. Kami datangnya agak kesiangan sih sekitar jam 12 (karena sebelumnya ke Ngong Ping 360) jadi waktunya lumayan terpotong. Secara keseluruhan wahananya  70% untuk anak anak, jadi gak terlalu menantang dan menguji adrenalin. Menurut saya tempat ini gak direkomendasi bagi remaja dan dewasa, lebih cocok ke Universal Studio, yang wahana nya jauh lebih pecah! Tapi nilai plusnya dari Disneyland adalah 3 pertunjukkannya yang keren.

Hari Ketujuh (30 Maret 2016)
Hari terakhir di Hongkong dan untuk kembali ke dunia nyata untuk berakfivitas kembali.  Sebelum balik, kami pun sarapan dan kemudian bergegas menuju bandara. Jarak hotel menuju bandara kira kira 45 menit. Selamat tinggal negeri Hongkong, Macau, Shenzhen, Goanghzou dan Zuhai yang terkenal dengan bangunan bangunan 2 sisi berbeda yaitu bangunan modern dan tua serta perpaduan budaya timur dan barat. Penuh sejuta kesan dan cerita di negeri ini. 

SELESAI